Cara Membangun Bisnis Kue Basah Dan Mengetahui Kelebihan Dan Kekurangan Bisnis Kue Basah
Indonesia terkenal dengan banyakanya kuliner dan makanan khas setiap daerah. Bukan hanya orang Indonesia yang suka kuliner Indonesia, bahkan orang dari warga asing pun banyak yang mencari makanan khas Indonesia dan menyukainya.
Kue basah adalah salah satu makanan yang disukai oleh masyarakat Indonesia, biasanya kue basah ada disetiap acara besar maupun acara kecil. Saat ada tamu-tamu yang datang ke rumah, bisa katakan tuan rumah akan menyediakan kue basah. Karena kue basah mudah dikonsumsi dan kue basah pun menjadi cemilan disaat santai.
https://norge-ed.com/kjo…ral-jelly/Maka dari itu bisnis kue basah masih memiliki peluang yang cukup besar, karena masih banyakanya konsumen kue basah. Tetapi sebelum kita mengetahui bagaimana cara mmebangun bisnis kue basah, mari kita bahas kelebihan dan kekurangan dari bisnis kue basah.
https://norge-ed.com/kjo…ral-jelly/Kelebihan dari Bisnis Kue Basah
Kelebihan usaha kue basah ialah pasar yang masih sangat luas, belum banyak pengusaha berskala besar melirik usaha tersebut. Sebagian besar usaha kue basah masih berskala rumahan dan hanya menerima pesanan saat ada acara tertentu saja.
Apalagi usaha ini bisa dengan mudah dilakukan, bahkan orang awam sekalipun bisa belajar usaha kue secara otodidak. Selain itu, kue juga bisa dibuat dengan lebih bervariasi sesuai kreativitas masing-masing pembuat kue. Kelebihan lainnya yaitu, usaha ini bisa dimulai dengan modal yang kecil, sehingga bisa dibilang sebagai salah satu bisnis rumahan yang potensial. Target pasarnya tergolong sangat luas, karena kue basah adalah kuliner yang banyak dicari. Pembuatnya harus kreatif, karena sebetulnya banyak varian menu yang bisa diolah sesuai kebutuhan pasar. Cara pemasarannya pun sebenarnya tidak terlalu sulit.
Kekurangan dari Bisnis Kue basah
Salah satu resiko dari usaha ini adalah permintaan yang tidak stabil. Terkadang juga, ada beberapa jenis kue yang musiman. Karena terkadang, omzet penjualan kue akan berkurang ketika kue yang dijual tidak sesuai lagi permintaan pasar.
Kalau sudah begini, pemilik usaha harus memutar otak untuk bisa membuat produk lain yang disukai pelanggan. Selain itu, sifat kue basah yang mudah basi, membuat para pembuat kue sering merugi saat kue yang dijualnya tidak segera laku. Yang jelas, tingkat persaingan dalam usaha ini tergolong cukup ketat. Untuk menjalankan usaha ini pun diperlukan peralatan pengolahan yang cukup banyak.
Cara Membangun Bisnis Kue Basah
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan dari bisnis kue basah, sekarang saatnya anda mengetahui bagaimana cara membangun bisnis kue basah, apa saja yang perlu anda perhatikan dan perlu anda lakukan.
1. Perencanaan yang Matang
Langkah awal sebelum membangun sebuah usaha anda membuat perencanaan yang matang untuk membangun usaha anda. Perencanaan yang matang ini adalah cara untuk mengetahui Langkah apa yang akan anda ambil selanjutnya, anda membuat perencanaan untuk jangka waktu yang lama. Sehingga anda jelas dan tidak buta arah saat usah anda sudah berjalan. Perencanaan yang matang juga menghindari anda dari kesalahan, dengan perencanaan pun anda bisa mencari solusi yang baik jika kegagalan atau hambatan datang pada bisnis kue basah anda.
2. Menentukan Targer Pasar
Menentukan target pasar termasuk salah satu yang harus dilakukan oleh seorang pembisnis. Targer pasar dibuat agar anda mengetahui siapa target anda, pada siapa anda akan menjual kue basah anda, siapa peminat kue basah anda. Pastikan anda mencari target pasar yang memang pada umumnya paling banyak mengkonsumsi kue basah. Dengan menentukan target pasar, anda bisa menghindari pemasaran yang sia-sia atau kepada target yang salah.
3. Sistem Pemasaran
System pemasaran sangatkan penting untuk sebuah bisnis, tidak terkecuali. System pemasaran ini dilakukan agar bisnis anda dapat dikenal oleh banyak orang terutapa pada target pasar anda. Apabila anda sudah mengetahui target pasar anda, anda bisa menentukan bagaimana anda melakukan pemasaran. Anda tidak perlu kuatir apabila anda sudah memiliki target pasar, anda hanya perlu memikirkan bagaimana cara pemasaran anda sampai kepada target pasar yang benar. Anda juga bisa melakukan pemasaran yang beda apabila anda sudah mengetahui target pasar anda, sehingga anda tidak melakukan pemasaran yang sia-sia.
4. Pengetahuan Mengenai Kue Basah
Anda pasti sudah mengetahui bahwa anda harus memiliki pengetahuan mengenai kue basah apabila anda ingin membangun bisnis kue basah anda sendiri. Apabila anda hanya memiliki pengetahuan yang sedikit mengena kue basah, maka anda harus memperbanyak dan memperkaya lagi pengetahuan anda mengenai kue basah.
Dengan pengetahuan yang anda miliki tentang kue basah, akan sangat membantu anda apabila anda memiliki kesulitan dalam usaha bisnis kue basah anda. Pastinya dengan pengetahuan yang anda miliki akan mencegah anda dicurangi oleh karyawan anda.
5. Mempersiapkan Modal
Modal adalah hal yang menentukan apakah anda dapat membangun usaha anda sendiri atau tidak. Anda harus memiliki modal anda sendiri untuk membangun usaha, jangan melakukan pinjaman untuk memenui modal anda. Jika anda sudah memiliki modal, pastikan usaha yang anda bangun sesuai dengan modal yang anda miliki.
Setiap orang pasti ingin memiliki usaha yang besar dan megah, tapi hal tersebut harus melewati proses yang ada, tidak ada sesuatu yang instan di dunia ini. Jangan sampai anda meminjam uang untuk modal usaha anda, karena anda tidak akan tahu bagaimana usaha anda kedepannya, jika usaha anda mengalami kebangkrutan tapi anda harus tetap membayar pinjaman anda. Maka hal tersebut akan semakin menyusahkan anda. Bangunlah usaha yang sesuai dengan modal anda sendiri atau dari uang anda sendiri.
6. Menciptakan Resep Kues Basah Sendiri
Menciptakan resep kue basah milik anda sendiri bukanlah hal yang mudah, maka dari itu anda harus memiliki pengetahuan yang lebih mengenai kua basah. Dengan pengetahuan kue basah, anda bisa melakukan percobaan untuk memiliki kue basah dengan ciri khas anda sendiri.
Apabila anda memiliki resep kue basah anda sendiri, maka akan lebih menarik perhatian para konsumen untuk membeli dan mencoba kue basah anda. Bisnis kue basah anda harus memiliki ciri khas anda sendiri, dan keunikan anda sendiri. Karena hal tersebut yang dicari oleh kebanyakan orang, tapi pastikan rese panda memiliki rasa yang enak ya.
7. Kemasan yang Menarik
Pada saat ini, banyak orang yang lebih memperhatikan kemasan dan cenderung orang akan lebih tertarik dan langsung mencari tahu apabila melihat kemasan yang unik, bagus, dan menarik. Maka dari itu selain rasa yang enak, pastikan anda memiliki kemasan yang bagus, dengan kemasan yang bagus, unik, dan menarik anda bisa menaikan harga jual kue basah anda loh.
Apakah anda tertarik untuk membangun bisnis kue basah? Jika ya, yuk sekarang saatnya mengunjungi OKEO, karena OKEO memiliki fitur yang dapat membantu anda membangun bisnis kue basah, OKEO juga akan membantuk pembukuan dari bisnis anda loh, sehingga bisnis anda memiliki pembukuan yang baik.