Berbagai Ide Bisnis Online Kreatif,Inovatif Dan Menguntungkan!

Saat ini banyak sekali Ide bisnis online yang bervariasi yang tentunya Kreatif dan Inovatif. Bisnis online adalah sistem atau cara pemasaran melalui internet, berbisnis secara online juga terbilang sangat mudah dan tidak membutuhkan banyak biaya diantaranya untuk menyewa ruko, membeli stok barang, membayar karyawan dan lain sebagainya.

Sekarang Bisnis Online sedang banyak di minati oleh banyak orang terutama Anak muda yang membutuhkan pemasukan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari agar tidak menysahkan orang tua. Tidak sedikit juga anak muda yang berhasil meraih kusuksesannya hanya dari bisnis online sampai bisa menghasilkan uang jutaan rupiah tanpa merepotkan orang tuanya. Berikut adalah berbbagai ide bisnis online yang Kreatif, Inovatif dan tentunya menguntungkan.

1. Dropshipping

Inilah bisnis online tanpa modal pertama yang bisa Anda coba. Dropshipping adalah bentuk bisnis di mana Anda menjual produk orang lain. Penghasilan dropshipper berasal dari selisih harga, dari yang dibayarkan oleh pembeli, ke yang Anda bayarkan untuk supplier. Anda tak perlu menyimpan barang sebelum menjualnya lagi. Jadi, tak perlu repot membuat gudang sendiri. Anda cukup bekerja sama dengan supplier, lalu memasarkan produk mereka. Bisa melalui website, media sosial dan lainnya. Ada saat pembeli menginginkan suatu barang, Anda menerima uang dari pembeli. Lalu, Anda membayarkan uang tersebut kepada supplier sesuai harga barang dan meminta supplier untuk langsung mengirim barang tersebut kepada pembeli.

2. Jasa Konsultasi Online

Ide bisnis online yang menjanjikan dan menguntungkan yang selanjutnya adalah jasa konsultasi online. Saat ini untuk bisa konsultasi dengan para ahli di bidangnya tidak perlu tatap muka. Cukup dengan website, sosial media atau aplikasi smartphone dan koneksi internet orang sudah bisa membuka jasa konsultasi online. Sudah ada yang mengeksekusi ide ini tetapi jumlahnya masih belum seberapa jika dibandingkan dengan potensi pasar yang ada. Beberapa diantaranya seperti : Pijar Psikologi, Halodoc, Hukumonlune, dll.Kalau Anda punya spesialisasi di bidang tertentu, Anda bisa memulai bisnis online dengan membuka jasa konsultasi online ini.

3. Menjadi Penulis Freelance

Keahlian Anda menulis bisa menjadi bisnis online yang menguntungkan. Kenapa demikian? Saat ini banyak pebisnis yang sadar pentingnya pemasaran dengan content marketing. Salah satunya, melalui blog. Namun, tak banyak dari mereka yang memiliki keahlian menulis artikel yang menarik. Oleh karena itu, bisnis online jasa penulisan konten cukup menjanjikan. Untuk menemukan calon konsumen Anda bisa melakukan beberapa cara. Pertama, bergabung dengan platform freelancer dan mengambil pekerjaan sesuai keahlian Anda. Kedua, membangun blog atau website portofolio yang menunjukkan skill Anda. Siapkan halaman kontak khusus agar calon klien mudah menghubungi Anda. Lalu, promosikan skill Anda melalui berbagai platform media sosial untuk mendukung upaya pemasarannya.

4. Membuka Jasa Desain Grafis

Seperti halnya dalam hal penulisan, keahlian desain grafis sangat diperlukan oleh dunia bisnis. Contohnya, desain logo, desain kemasan produk, desain brosur dan lainnya. Membuka jasa desain grafis bisa menjadi ide bisnis online bagi Anda yang memiliki skill desain yang tinggi. Apalagi pekerjaan ini bisa dilakukan dari rumah atau remote. Untuk mendapatkan konsumen, Anda bisa juga bergabung ke platform freelancer. Namun, Anda tetap perlu membangun reputasi online Anda melalui sebuah website portofolio. Inilah yang akan menjadi bukti keahlian desain Anda. Selain itu, calon klien tidak akan ragu lagi menggunakan jasa Anda setelah mengetahui hasil karya desain yang ditampilkan.

5. Membuat kursus online/digital produk

Ide bisnis online yang menjanjikan dan menguntungkan berikutnya adalah dengan membuat kursus online atau digital produk. Modal yang Anda perlukan untuk mengeksekusi ide bisnis online ini adalah rekaman layar komputer Anda jika ingin membuat kursus online. Dimulai dengan menentukan topik kursus, membuat kurikulum, slide presentasi kemudian merekamnya menjadi sebuah modul. Misalnya Anda menguasai tentang email marketing. Anda bisa membuat kursus online tentang bagaimana menjalankan email marketing untuk bisnis online. Selain kursus online Anda juga bisa menjual produk digital. Produk digital ini contohnya WordPress Theme, slide presentasi, template video hingga aplikasi untuk smartphone. Untuk produk digital, jika Anda punya kemampuan programming, Anda bisa membuat aplikasi atau tools Anda sendiri. Namun jika Anda tidak punya kemampuan tersebut, Anda bisa membeli produk digital yang sudah jadi dengan lisensi PLR atau white label.

6. Menawarkan Jasa Terjemah

Anda memiliki keahlian bahasa asing? Kenapa tidak mencoba membuka jasa terjemahan? Peluang bisnis online ini cukup menjanjikan. Saat ini akses informasi memang kian mudah berkat internet. Namun, sebagian besar informasi tersebut dalam bahasa Inggris. Selain itu, bagi beberapa orang yang memiliki karya yang ingin dikenalkan kepada dunia, harus merubahnya dalam format bahasa Inggris dulu. Artinya, peran penerjemah dibutuhkan dalam kondisi ini. Dengan kata lain, konsumen untuk bisnis online Anda sudah ada. Nah, sebelum terjun ke bisnis ini, pastikan Anda melengkapi sertifikasi yang diperlukan. Hal ini terkait dengan reputasi Anda sebagai penerjemah. Kemudian, Anda bisa bergabung ke komunitas penerjemah. Jika semua sudah dipenuhi, mulailah mencari klien melalui platform freelancer atau koneksi komunitas. Apabila mendapatkan klien, pastikan memberikan hasil pekerjaan terbaik. Tujuannya, sebagai sarana pemasaran word of mouth untuk konsumen Anda berikutnya.

7. Menjadi Influencer

Anda tak perlu menjadi artis untuk bisa menekuni dunia influencer. Faktanya, banyak bisnis kecil dan menengah yang membutuhkan figur untuk mempromosikan produk mereka tapi dengan tarif terjangkau. Ini bisa menjadi bisnis online yang dapat Anda coba. Sebab, influence marketing merupakan salah satu strategi dalam digital marketing yang masih akan terus digunakan oleh para pebisnis dalam upaya menjual produk. Untuk menjadi seorang influencer, pastikan Anda memahami tingkatan Anda terlebih dahulu. Apakah influencer nano, mikro, makro atau premium? Hal ini penting untuk memastikan Anda bisa melakukan pekerjaan dengan baik. Jika sudah, sebagai langkah awal, Anda bisa bergabung ke salah satu platform influencer terlebih dahulu.

8. Affiliate Marketing

Ide bisnis online yang menjanjikan dan menguntungkan yang selanjutnya adalah affiliate marketing. Affiliate marketing ini pada dasarnya seperti broker atau makelaran. Teknisnya Anda memasarkan dan menjualkan produk/jasa milik orang lain, atas nama pemilik produk/jasa, dan ketika terjadi transaksi atau penjualan, Anda akan akan mendapatkan komisi yang telah disepakati. Affiliate marketing ini akan tetap menjanjikan selama masih ada pihak-pihak yang ingin fokus pada produk dan layanan after salesnya. Sehingga untuk urusan marketing dan sales sebagian besar diserahkan pada para affiliate marketer ini.

9. Sponsored Post

Dan ide bisnis online yang menjanjikan dan menguntungkan yang terakhir adalah menjalankan sponsored post. Ini medianya adalah blog atau website. Cara kerjanya adalah Anda menulis artikel yang bertujuan untuk mereview produk/layanan dari orang lain. Biasanya Anda akan mendapatkan dibayar untuk sekali posting untuk satu produk. Semakin banyak review yang Anda tulis di website atau blog, maka akan semakin besar potensi pendapatan Anda.

Inilah berbagai Ide Bisnis Online yang bisa kamu lakukan. Dan tentunya Berbagai Bisnis ini Menguntungkan. Hal terpenting lainnya untuk memulai bisnis adalah cara kamu mengelolah bisnis kamu. Agar kamu dapat mengelola Bisnis Kamu dengan baik dan lebih mudah Gunakanlah OKEO.  Karena dengan Fitur-Fitur yang disediakan OKEO akan membantu Kamu mengelolah Bisnis Kamu dengan mudah dan baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *