Kebutuhan Komputer Kasir

Komputer untuk kasir adalah kasir yang sudah menggunakan komputer sebagai alat bantu untuk melakukan pembayaran pada bisnis kita. Komputer jenis ini memiliki dua bagian krusial, yaitu hardware dan software kasir.

Setidaknya terdapat beberapa  komponen yang biasanya ada pada sebuah sistem komputer untuk kasir, contohnya CPU, monitor atau POS display, Printer khusus kasir, dan pole display (monitor pembeli). Tidak kita lupakan software pada kasir, karena hal tersebut jugalah penting. Tanpa software kasir, monitor pun tak mampu melakukan pengerjaan kasir dengan baik. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai bagian penting dari sebuah komputer kasir. Sistem komputer ini bisa diaplikasikan sebagai komputer kasir restoran, atau komputer kasir retail dan lainnya.

1. CPU Kasir

Sebagai otak dari sebuah sistem komputer, tentu saja peranan CPU sangat penting. Yang perlu kita perhatikan sebagai pengusaha adalah bahwasannya CPU untuk kasir berbeda dengan CPU untuk keperluan sehari-hari, meskipun Anda bisa menggunakan CPU biasa.

Penggunaan CPU untuk pengusaha memerlukan RAM  yang cukup besar dan spesialisasi yang cukup besar dikarenakan sebuah usaha yang buka hampir 8-12 jam setiap harinya. Oleh karena itu, pilihlah CPU yang memiliki banyak lubang udara. Ini untuk menghindari komponen komputer yang terlalu panas atau disebut juga overheat. Pastikan juga dalam CPU tersebut memiliki harddisk yang didesain untuk bekerja 24 jam. Masalah RAM disesuaikan dengan keperluan software.

2. Layar LCD (Monitor)

Karena kita sedang berbicara tentang bisnis, berarti Anda tidak perlu menggunakan LCD yang memiliki refresh rate tinggi. Pilihlah LCD yang berdaya dan radiasi yang rendah. Layar monitor ukuran 15 inchi sudah cukup memadai karena yang terpenting adalah layar monitor mampu berfungsi dengan baik.

3. Printer Kasir

Kita pasti pernah menerima struk atau catatan belanja dari sebuah toko. Kertas tersebut dicetak menggunakan printer kasir khusus, meskipun kita bisa menggunakan printer besar pada umumnya yang kita gunakan untuk keseharian kita. Tetapi, pasti sangat repot dan memerlukan tempat yang cukup besar, mengakibatkan tempat kasir menjadi sempit. Printer kasir berukuran kecil sangatlah diperlukan agar mampu meminimalisir tempat yang akan digunakan. Pastikan kita memiliki printer kasir ini di meja kasir ya!

4. Pole display

Terkadang, kita sering berbelanja dan ada sebuah layar yang menunjukkan saldo belanjaan kita bukan? Layar itu namanya Pole display, atau customer display. Bentuknya kecil, dan seringkali monokrom atau hitam putih. Pengadaan pole display ini sangat penting agar konsumen percaya bahwa kita transparan soal harga,

Demikian sistem komputer untuk kasir yang sederhana. Ingin mendapatkan perlengkapan komputer kasir dengan kualitas yang maksimal? Mari, kunjungi OKEO untuk memenuhi kebutuhan bisnis kalian semua!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *